Kenali Apa Itu Backlink, Jenis, Manfaat, dan Cara Membuatnya

Orang yang sudah berpengalaman mengelola website pasti sangat akrab dengan apa itu backlink. Melakukan link building dengan menggunakan backlink adalah salah satu cara untuk membuat situs web bertengger di posisi teratas pada halaman pencarian.

Semakin bagus kualitas backlink (pranala balik), semakin bagus pula penilaian search engine seperti Google terhadap website Anda. Sehingga search engine tersebut memberikan peringkat tinggi dan menempatkan halaman Anda di peringkat teratas.

Namun jika Anda termasuk orang yang masih terbilang minim pengalaman dalam mengelola situs web, mungkin masih asing dengan istilah backlink. Nah, untuk menjawab apa itu pengertiannya, jenis-jenis, manfaat, serta cara mendapatkannya, simak terus artikel ini!

Pengertian Apa Itu Backlink

Kenali Apa Itu Backlink, Jenis, Manfaat, dan Cara Membuatnya

Backlink (pranala balik) dapat dipahami sebagai link atau tautan dari satu website yang menuju ke website lain. Tautan ini juga disebut dengan inbound link, incoming link, atau one way link.

Artinya yaitu tautan masuk dan tautan satu arah. Situs web yang di dalamnya terdapat pranala balik berkualitas akan memperoleh penilaian positif dari mesin pencari seperti Google, Bing, dan lainnya.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Authority Domain dan Cara Meningkatkannya

Ini karena tautan balik tersebut dinilai sebagai penanda bahwa suatu situs web dapat dipercaya, memiliki kredibilitas, serta menyajikan konten-konten berkualitas.

Inilah penyebab mengapa situs dengan backlink bermutu seringkali berada di posisi teratas pada SERP (Search Engine Result Page). Cara kerja backlink sebenarnya sederhana dan mudah dipahami.

Sebagai contoh terdapat website A, B, dan C yang menanamkan backlink yang menuju ke situs web Anda.

Ketika terdapat pengunjung yang datang ke web A, B, dan C tadi mengklik tautan tersebut, secara otomatis mereka akan menuju ke website Anda.

Apabila ini terjadi terus-menerus dan berulang-ulang, maka yang terjadi adalah situs Anda mengalami lonjakan traffic. Peningkatan traffic memicu peringkat juga ikut naik di mesin pencari.

Bagi blogger, lonjakan visitor adalah peluang emas mendapatkan PPC lebih besar sehingga berdampak pada meningkatnya penghasilan. Sedangkan bagi pemilik web bisnis, lonjakan traffic berpotensi mendatangkan leads serta transaksi.

Jenis-Jenis Baclink yang Perlu Diketahui

Setelah mengetahui pengertian apa itu backlink berikut cara kerjanya, Anda juga perlu mengenal jenis-jenis pranala balik. Secara umum terdapat dua tipe backlink, berikut ini penjelasannya:

  1. Nofollow

Nofollow adalah jenis pranala balik di mana mesin pencarian tidak akan mengunjungi tautan tersebut. Maka, jika Anda ingin menyematkan suatu link namun tidak mau Google mengarah ke tautan tersebut, tag nofollow lah pilihannya.

Tag nofollow berfungsi memberi tahu search engine agar mengabaikan tautan di dalamnya. Biasanya tag nofollow digunakan pada link yang tidak berdampak pada kenaikan ranking maupun visibilitas web pada hasil pencarian.

  1. Dofollow

Apa itu backlink dofollow? Semua pemilik situs tentu menyukai jenis tautan balik satu ini. Sebab tautan dofollow memerintahkan search engine untuk menuju ke link yang ada.

Jenis pranala balik ini dapat memberikan lalu lintas kunjungan pada website yang dituju serta membantu meningkatkan ranking di halaman hasil pencarian Google. Namun, tidak semua dofollow link bagus untuk website Anda, lho.

Baca juga: Cara Riset Keyword YouTube untuk Dapatkan Jutaan Views

Ada pula tautan dofollow yang dinilai negatif, yaitu apabila terindikasi aktivitas mencurigakan atau didapatkan dari aktivitas melanggar persyaratan search engine.

Alih-alih mengangkat ranking, backlink buruk justru bisa membuat website tidak terindeks dan tidak muncul di SERP.

Manfaat Jika Memperoleh Backlink

Semua pemilik situs menginginkan pranala balik berkualitas karena membuatnya lebih disukai Google. Selain itu, terdapat sejumlah manfaat backlink lainnya yang perlu Anda ketahui:

  1. Pengindeksan Lebih Cepat

Mesin pencari seperti Google memiliki robot crawler, tugasnya yaitu melakukan crawling. Yaitu aktivitas menelusuri setiap tautan pada tiap-tiap situs yang dirayapinya. Dengan adanya backlink berkualitas, website akan lebih mudah terindeks dengan cepat.

Dampak dari cepatnya pengindeksan adalah situs beserta halaman-halaman di dalamnya lebih mudah muncul di SERP.

  1. Meningkatkan Referral Traffic

Referral traffic adalah visitor yang berkunjung ke situs Anda tidak secara langsung dari halaman pencarian Google, melainkan dari website lain.

Situs dengan pranala balik bermutu berpeluang memperoleh traffic tambahan bersumber dari situs yang menanamkan backlink tersebut. Terlebih jika tautan balik tersebut berasal dari situs populer dengan traffic tinggi.

  1. Menaikkan Skor Domain Authority

Mendapatkan backlink alami adalah salah satu faktor yang dapat meningkatkan skor Domain Authority (DA). Semakin tinggi skor DA, semakin mudah pula bagi situs Anda untuk berada di posisi tertinggi hasil pencarian Google.

  1. Menaikkan Skor Page Authority

Tidak hanya Domain Authority, tautan balik berkualitas juga dapat meningkatkan skor Page Authority (PA).

Jika DA digunakan untuk menilai situs secara keseluruhan, PA adalah matriks yang bekerja lebih spesifik yakni mengukur kekuatan suatu URL pada halaman.

Semakin tinggi nilai PA, semakin besar pula peluang halaman situs Anda untuk menduduki posisi teratas pada hasil pencarian mesin pencari.

  1. Membangun Reputasi Situs Web

Manfaat apa itu backlink yang tidak kalah penting yaitu membantu memperkuat reputasi situs. Ketika situs Anda mendapatkan banyak tautan balik berkualitas, maka search engine akan menganggapnya sebagai situs populer dan kredibel.

Perlu Anda ketahui, search engine khususnya Google cenderung menampilkan hasil pencarian yang berasal dari website-website populer dengan backlink bermutu di dalamnya. Jadi, mulailah melakukan link building dengan mendapatkan tautan balik.

Cara Mendapatkan Backlink Berkualitas

Siapa saja bisa mendapatkan tautan balik yang baik asalkan tahu bagaimana caranya. Setelah mengetahui manfaat-manfaatnya yang sangat baik untuk pengembangan website, Anda bisa melakukan beberapa cara membuat backlink berikut ini:

  1. Buat Konten Bermutu

Membuat konten berkualitas adalah hal paling mendasar ketika Anda berniat membangun sebuah situs web. Informasi menarik serta bermanfaat yang dibuat akan membuat orang-orang tidak segan menjadikan website Anda sebagai referensi.

Sehingga mereka akan dengan sukarela memberikan backlink menuju situs Anda. Sangat mungkin jika selanjutnya traffic akan mengalami kenaikan.

  1. Gunakan Platform Lain

Cara lain mendapatkan tautan balik yaitu dengan memanfaatkan platform lain, salah satunya sosial media. Sosial media adalah platform di mana sebagian besar pengguna internet menggunakannya untuk saling terhubung dan berinteraksi.

Tidak ada salahnya mencantumkan link menuju ke situs web Anda di berbagai sosial media yang Anda miliki. Cara ini dapat menarik teman untuk mengklik dan tersambung ke situs Anda.

Selain sosial media, platform forum online juga dapat dimanfaatkan untuk mendapatkan apa itu backlink. Misalnya dengan menempatkan link website Anda di forum-forum diskusi online, menulis komentar di blog (blogwalking), atau lainnya.

  1. Manfaatkan Guest Blogging

Tidak sedikit pemilik web yang membuka peluang bagi blogger-blogger lain dengan menawarkan guest blogging atau guest post. Guest blogging adalah kegiatan menulis di blog milik orang lain kemudian mencantumkan tautan menuju web Anda di dalamnya.

Guest blogging adalah metode backlink building yang biasanya ditawarkan oleh para pemilik website besar dan populer. Mereka memiliki traffic tinggi sehingga akan menguntungkan jika Anda mendapatkan backlink di sana.

Setelah mengetahui apa itu backlink dan cara membangunnya, Anda dapat menentukan strategi backlink building berkualitas untuk tingkatkan kekuatan website.