Mengenal Apa Itu Authority Domain dan Cara Meningkatkannya

Sebagian orang yang masih awam dalam mengelola website mungkin belum familiar mengenai apa itu authority baik domain maupun page. Keduanya kerap disinggung saat membahas tentang bagaimana menaikkan rangking situs web di Google.

Memiliki sebuah situs menjadi suatu kebutuhan di era digital, terutama jika Anda berniat mengembangkan bisnis atau bahkan hendak memulai bisnis baru. Agar website bisnis berdampak kepada usaha, maka pengelolaan secara tepat adalah suatu keharusan.

Salah satu yang utama adalah memikirkan bagaimana membuat situs Anda bercokol di posisi teratas pada hasil pencarian Google. Ada banyak faktor yang mempengaruhi rangking, diantaranya yaitu domain dan page authority.

Lantas, apa yang dimaksud dengan kedua istilah tersebut? Nah, kali ini kami akan menjelaskannya untuk Anda dan memberikan beberapa cara efektif untuk menaikkan nilai domain serta page authority.

Mengenal Apa Itu Authority Domain

Mengenal Apa Itu Authority Domain dan Cara Meningkatkannya

Domain Authority kerap disingkat dengan DA, yaitu acuan bagi search engine untuk untuk memberikan peringkat (rangking) kepada suatu situs web maupun blog pengguna.

Berkaitan dengan domain, search engine seperti Google pada umumnya menentukan peringkat suatu situs berdasarkan 3 faktor, yakni:

  1. Usia Domain

Salah satu aspek penilaian yang digunakan mesin pencari seperti Google dalam menilai website adalah melihat usia domain tersebut. Semakin lama usia atau keberadaannya, maka semakin tinggi pula skor DA.

Akan tetapi, lamanya usia perlu dibarengi oleh tingkat keaktifan kegiatan di dalam domain tersebut. Lamanya usia dan tingkat keaktifan yang baik menunjukkan konsistensi pengguna dalam mengelola domainnya.

Search engine akan menilai bahwa website terkait layak dinilai tinggi. Nantinya penilaian ini akan mempengaruhi peringkatnya di SERP (search engine result page).

  1. Popularitas Domain

Popularitas domain authority adalah aspek penilaian lainnya yang digunakan oleh Google dalam memberikan peringkat. Popularitas suatu situs dapat dilihat dari banyaknya jumlah link yang masuk melalui website-website berkualitas.

Ini juga biasa dikenal dengan istilah inbound link, yaitu pemberian rekomendasi terhadap situs Anda dari pengguna lain atau dikenal pula sebagai backlink.

Selain backlink, inbound link dapat dilakukan dengan cara meninggalkan komentar pada situs lain. Dalam dunia blogging, para blogger menyebut aktivitas ini sebagai blogwalking.

Di samping itu, popularitas juga bisa diperoleh melalui mempromosikan domain secara aktif pada forum-forum terkait. Meningkatnya popularitas bisa membantu meningkatkan jumlah pengunjung berkat menguatnya skor DA.

  1. Ukuran Domain

Pengertian apa itu authority domain berdasarkan ukurannya adalah dilihat dari banyaknya jumlah konten yang telah dipublikasikan dalam situs web Anda. Semakin banyak jumlah kontennya, maka semakin besar pula ukuran domain serta skor DA.

Ini menjadi alasan kuat mengapa para pengelola blog dituntut untuk terus meningkatkan ukuran domain melalui publikasi konten-konten baru. Namun Google tidak hanya melihat kuantitas saja, akan tetapi juga sangat mengutamakan kualitas konten.

Cara Meningkatkan Domain Authority

Terdapat banyak sekali cara yang bisa Anda lakukan untuk menaikkan skor DA. Nah, kali ini kami akan memberikan beberapa cara paling mendasar yang sangat penting untuk dilakukan guna meningkatkan nilai DA website Anda.

  • Pastikan Kualitas Konten

Mengingat fungsi domain authority sangat penting untuk mendapatkan peringkat terbaik, maka Anda wajib memperhatikan kualitas konten. Karena kualitas konten memberikan dampak serta pengaruh terhadap DA.

Baca juga: Pengertian dan Fungsi Kata Pengantar serta Cara Membuatnya

Pertanyaannya adalah, bagaimana cara membuat konten berkualitas? Ini mungkin masih menjadi PR bagi banyak blogger. Padahal sebenarnya, dasar-dasar membuat konten berkualitas tidak begitu sulit.

Kualitas kata kunci (keyword) memainkan peran penting dalam hal ini karena berkaitan erat dengan relevansi konten Anda terhadap informasi yang diinginkan pengunjung. Lakukan riset mendalam untuk mendapatkan keyword tertarget sesuai topik.

Selain riset keyword, cara membuat konten berkualitas yaitu:

  1. Menyajikan informasi secara lengkap dan detail terkait topik untuk menjawab pertanyaan serta memberikan solusi atas permasalahan pengunjung.
  2. Lengkapi dengan unsur multimedia yang menarik seperti gambar, infografis, statistik, video, dan sebagainya.
  3. Cari tahu apa yang diinginkan pengunjung pada topik tersebut dan gunakan sebagai dasar pembuatan konten.
  • Atur Strategi di Sosial Media

Apa itu authority domain yang kuat? Salah satu jawabannya adalah website dengan trafik tinggi sehingga mendapat kepercayaan dari Google. Nah, strategi mendatangkan trafik salah satunya bisa memanfaatkan sosial media.

Ini karena sebagian besar pengguna internet sering menggunakan sosial media sebagai wadah interaksi sosial secara online. Di sosial media pula Anda bisa mengupayakan trafik melalui berbagi konten dengan interaktif.

Baca juga: Cara Riset Keyword YouTube untuk Dapatkan Jutaan Views

Untuk alasan kemudahan dan kepraktisan dalam mengelola konten, tidak ada salahnya memanfaatkan software-software content management seperti Buffer, Hootsuite, Socialoomph, dan lainnya.

  • Mengelola Link

Pengelolaan link menjadi salah satu kunci membuat apa itu authority domain Anda lebih powerful. Cara mengelola link diantaranya bisa dilakukan dengan:

  1. Buang toxic link alias tautan yang terindikasi spam. Jenis link ini memberikan dampak buruk terhadap website Anda.
  2. Usahakan menempatkan internal link (link dari halaman lain di situs web Anda) ketika membuat postingan atau konten baru sebelum mempublikasikannya.
  3. Pastikan agar internal link tetap memiliki keterkaitan topik sehingga mampu menarik pengunjung untuk mengklik link tersebut.
  • Membangun Branding

Sekilas branding tampak tidak memiliki keterkaitan dengan cara menaikkan domain authority. Jangan salah, branding memiliki kedudukan penting karena pengunjung akan melihat situs dan mengaitkannya dengan citra yang Anda bangun.

Citra suatu brand di mata audiens akan membentuk tingkat kepercayaan mereka terhadap reputasi dan kredibilitas Anda. Strategi branding yang tepat dapat membantu Anda dalam memperluas target market.

Ini tentu akan berimbas pada meningkatnya jumlah rate maupun share Anda. Pada akhirnya, strategi branding penting untuk mendongkrak poin DA. Kemudian Anda dapat melihat tingkat keberhasilannya dengan memeriksa melalui domain authority checker.

  • Optimasi SEO On Page

Meningkatkan SEO on page adalah salah satu cara efektif untuk menaikkan skor Domain Authority. Selain memperbaiki kualitas konten artikel, ada banyak cara meningkatkan SEO on page, antara lain:

  1. Mempersingkat URL pada setiap postingan sehingga tidak sepanjang judul asli konten.
  2. Menyematkan kata kunci berkualitas pada link URL
  3. Mencantumkan LSI keyword, yaitu kata kunci yang saling terkait dan memiliki relevansi dengan kata kunci utama dalam satu konten.
  4. Membuat artikel panjang sekitar 1500 – 2000 kata. Artikel panjang memuat semua informasi lengkap yang dibutuhkan pengunjung sehingga cenderung lebih disukai.
  5. Menggunakan heading tag pada postingan dapat memperkuat SEO on page dan berdampak pada poin apa itu authority
  6. Heading tag membuat struktur konten Anda lebih sistematis dan membuatnya lebih disukai search engine.
  7. Mengoptimalkan title tag untuk mensupport CTR (click-through rate). Optimasi ini bisa dilakukan dengan menyesuaikan kata-kata pada judul menggunakan keyword yang banyak dicari pengunjung.
  8. Gunakan link eksternal, yaitu link yang mengarah ke halaman pada website lain di luar situs Anda. Usahakan membuat link yang ditautkan ke website dengan DA tinggi untuk menunjang poin DA Anda.
  9. Gunakan link internal, yaitu link yang mengarah ke halaman lain di website Anda.

Semua cara dari artikel.co.id di atas jika diterapkan secara tepat dan menyeluruh akan menghasilkan trafik tinggi sekaligus memberikan user experience yang memuaskan. Di samping itu, tentunya juga dapat menaikkan skor apa itu authority domain website Anda.