Mengenal Apa Itu Penulis Freelance dan Manfaatnya

Penulis freelance atau penulis lepas menjadi pekerjaan yang sangat menarik, baik untuk pekerjaan sampingan atau pekerjaan utama. Sekarang ini, tidak mudah untuk mencari lapangan pekerjaan, apalagi yang sesuai dengan minat dan keterampilan kita. Kita bisa mencari berbagai peluang usaha melalui internet agar lebih mudah.

Bagi Anda yang berminat dalam membuat tulisan, menjadi penulis tentu merupakan impian atau pilihan terbaik.

Dulu, mungkin kita hanya mengetahui jika penulis adalah orang yang membuat cerpen, novel, naskah cerita atau lain sebagainya. Namun, dengan meningkatnya tren website atau blog membuat pekerjaan sebagai penulis terbuka lebar.

Sebelum berbicara jauh tentang apa itu penulis freelance dan lain sebagainya, tentu kita harus tahu apa itu freelance.

Istilah freelance menjadi populer di abad pertengahan di mana beberapa ksatria saat itu memilih bekerja tidak hanya pada satu raja, melainkan pada siapa saja yang bersedia membayarnya.

Ksatria tersebut akan loyal pada mereka yang membayarnya, bahkan rela menyerahkan nyawanya demi pundi-pundi uang yang didapatkan.

Pada saat itu, ksatria tersebut dikenal dengan nama “free lance” dan sekarang istilah tersebut menjadi lebih modern, yaitu freelance, sedangkan negara Barat menyebutnya dengan istilah part-time job.

Dengan istilah freelance di atas, maka kita bisa memahami apa yang dimaksud dengan penulis freelance.

Penulis berarti pekerjaan yang terkait dengan kegiatan membuat tulisan, sedangkan freelance writer berarti penulis tidak terikat pada satu klien saja, melainkan beberapa klien yang memberikan hasil atau upah terhadap jasanya.

Pengertian Penulis Freelance

Mengenal Apa Itu Penulis Freelance yang Semakin Menjanjikan

Pekerjaan sebagai penulis freelance memang sangat menjanjikan jadi tidak heran jika semakin banyak orang yang ingin menjadi penulis.

Sebelum melangkah lebih jauh, ada baiknya jika kita mengenal pengertian apa itu penulis lepas dengan baik agar nanti bisa membuat strategi atau trik menjadi penulis lepas berkualitas.

Penulis freelance merupakan pekerjaan menulis profesional yang bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Setiap orang juga bisa menjadi penulis buku lepas, mulai dari pelajar, mahasiswa, ibu rumah tangga, karyawan atau lain sebagainya. Pekerjaan ini bisa dilakukan sebagai pekerjaan utama atau sampingan karena tetap menguntungkan.

Karena bersifat freelance, maka penulis freelance tidak terikat kontrak dengan klien atau perusahaan tertentu sehingga penulis dapat mengambil pekerjaan dari beberapa klien atau perusahaan sekaligus.

Berbeda dengan pekerjaan yang bersifat tetap di mana biasanya kita diwajibkan untuk bekerja di kantor sehingga terikat dengan klien atau perusahaan tertentu.

Banyak orang menjadikan pekerjaan ini sebagai sampingan ketika kita membutuhkan uang tambahan. Semakin banyak pekerjaan yang sudah kita selesaikan, maka semakin banyak pula penghasilan yang bisa didapatkan. Meskipun bersifat freelance, pastikan bahwa Anda juga melakukannya dengan baik dan profesional agar semakin banyak klien yang percaya.

Jenis Penulis Freelance

Sekarang ini, semua semakin mudah dengan adanya jaringan internet dan teknologi yang semakin canggih, termasuk dalam melakukan pekerjaan.

Hampir setiap kegiatan atau aktivitas melibatkan internet sebagai salah satu sarana yang harus dipenuhi, mulai dari melakukan interaksi sosial, branding diri atau pekerjaan dan lain sebagainya.

Penulis freelance menjadi peluang pekerjaan yang sangat menjanjikan dan bisa dilakukan oleh siapa saja. Sebelum Anda memulai karir di bidang penulis, maka harus memahami terlebih dahulu apa saja jenis penulis lepas yang harus Anda ketahui. Misalnya saja jenis penulis untuk branding produk atau perusahaan tertentu.

Jenis penulis freelance lainnya adalah mereview produk, buku, hotel hingga tempat wisata sesuai dengan permintaan klien atau perusahaan yang order tulisan.

Terkadang, tidak diperlukan pengalaman pribadi tapi kita bisa mencari informasi dari internet dan merangkainya menjadi suatu tulisan atau artikel berjenis review.

Jenis tulisan lain yang biasanya diterima oleh penulis freelance adalah menerjemahkan dokumen atau buku, menulis buku permintaan organisasi atau perusahaan, hingga menulis artikel di blog (SEO), koran dan majalah digital sesuai permintaan. Bahasa yang digunakan pun juga disesuaikan, mungkin dengan bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.

Manfaat Menjadi Penulis Freelance

Manfaat Penulis Lepas

Banyak orang yang tertarik menjadi seorang penulis lepas karena menjanjikan dan tentunya menguntungkan. Apalagi dengan kemudahan yang bisa kita dapatkan dari kemajuan teknologi. Bagi Anda yang masih ragu mendaftarkan diri sebagai penulis lepas, maka simaklah manfaat berikut yang semakin meyakinkan diri menjadi penulis freelance.

Karena bersifat freelance, maka kita tidak terikat dengan klien atau perusahaan mana pun sehingga cocok dijadikan sebagai penghasilan tambahan.

Jadi, Anda masih bisa melakukan pekerjaan lain, seperti mengajar, berjualan atau lainnya dan menyisihkan sedikit waktu untuk menyelesaikan pesanan artikel sebagai penghasilan tambahan yang menjanjikan.

Bagi Anda yang hobi menulis pasti ingin mendapati kemampuan menulis meningkat, bukan? Tidak mudah untuk melakukan kegiatan pengembangan keterampilan menulis secara rutin. Berbeda jika Anda menjadi seorang penulis freelance, mau tidak mau Anda harus menyelesaikan pekerjaan tersebut sehingga keterampilan menulis akan meningkat menjadi lebih baik.

Sebagian besar penulis freelance menerima segala bentuk tulisan dan tema, mulai dari kesehatan, kecantikan, otomotif, bola, berita, teknologi, keuangan, politik dan lain sebagainya. Saat menulis, tentu kita harus mencari referensi dan membacanya sehingga wawasan kita akan terus bertambah karena sering membaca bahkan menulis kembali.

Bekerja sama dengan klien atau perusahaan tentu dapat meningkatkan link atau relasi kita. Apabila klien atau perusahaan tersebut merasa puas dengan kualitas dan kinerja yang kita tampilkan, mereka tidak akan segan untuk merekomendasikan Anda sebagai penulis atau bahkan memberikan komisi atau keuntungan tersendiri.

Keterampilan yang Harus Dimiliki Penulis Freelance

Mengenal Apa Itu Penulis Freelance yang Semakin Menjanjikan

Meskipun terlihat mudah, ada beberapa keterampilan yang harus kita miliki agar menjadi penulis freelance yang profesional dan tepercaya.

Tidak mudah untuk membangun kredibilitas sebagai seorang penulis, apalagi bagi kita yang masih pemula di bidang ini. Oleh karena itu, mulai sekarang persiapkan beberapa keterampilan berikut ini.

Keterampilan pertama yang harus Anda kuasai adalah tahu bagaimana cara membaca cepat. Mengapa harus cepat? Karena terkadang Anda dikejar dengan dateline atau waktu sehingga membaca harus dilakukan dengan cepat, tapi dapat memahami isi pembahasan dengan baik. Dengan begitu, Anda bisa menjadikan materi tersebut sebagai referensi.

Keterampilan penulis artikel yang tidak kalah penting adalah menulis. Namanya saja penulis, maka Anda harus bisa menulis artikel dengan baik sesuai dengan permintaan klien.

Ada beberapa jenis artikel yang harus Anda pahami agar bisa menulis sesuai struktur yang ada, seperti artikel deskripsi, persuasif hingga artikel listing.

Keterampilan lainnya adalah memahami bahasa dengan baik dan benar. Apabila Anda ingin menjadi penulis bahasa Indonesia, maka penting untuk mengerti ejaan dan penulisan kata dalam bahasa Indonesia yang benar.

Begitu juga dengan bahasa Inggris sehingga Anda harus menguasai tatanan bahasa yang digunakan dalam pembuatan artikel.

Terakhir, Anda juga harus memahami teknologi yang menunjang kegiatan menulis, seperti browser, microsoft word, wordpress, tools cek plagiat dan lain sebagainya tergantung dengan layanan atau fasilitas yang Anda sediakan sebagai penulis freelance. Apalagi jika Anda memiliki keterampilan dalam PC, maka bisa memperbaiki jika terjadi masalah.

Modal untuk Menjadi Penulis Freelance

Mengenal Apa Itu Penulis Freelance yang Semakin Menjanjikan

Menjadi seorang penulis freelance mungkin bisa disebut usaha yang bisa dibangun tanpa modal. Tapi, mengapa dalam pembahasan ini ada modal yang harus dipersiapkan?

Sebenarnya, modal bukan hanya mengacu pada uang, tapi bisa keterampilan, sarana dan prasarana yang menunjang pekerjaan sehingga Anda harus memenuhi kebutuhan ini.

Untuk bisa menulis, tentu Anda membutuhkan perangkat yang digunakan, seperti PC atau laptop. Namun, disarankan untuk menggunakan laptop atau tablet karena bisa digunakan di mana saja. Jadi, ketika Anda merasa bosan, Anda bisa membawa laptop tersebut ke taman atau ruang lain untuk mendapatkan inspirasi menulis.

Pengiriman job dan artikel biasanya dilakukan melalui email atau media komunikasi lainnya sehingga PC atau laptop tersebut harus terkoneksi dengan internet.

Oleh karena itu, Anda juga harus memiliki koneksi pribadi agar bisa digunakan kapan saja dan di mana saja, bisa melalui wifi, modem atau hostpot.

Email biasanya merupakan syarat menjadi penulis artikel untuk berkirim artikel atau orderan. Ada baiknya jika Anda menggunakan email terpisah dari email pribadi agar lebih efektif dan efisien. Pastikan Anda juga sudah memiliki contoh artikel, CV atau blog pribadi.

Modal terakhir yang harus Anda penuhi adalah memiliki rekening untuk mengirimkan fee atau gaji. Lebih baik jika Anda memiliki rekening bank yang sama dengan milik klien atau perusahaan, seperti BCA dan Mandiri yang sering digunakan karena nantinya akan ada potongan jika menggunakan lain bank.

Cara Menjadi Penulis Freelance

Sebenarnya, pekerjaan sebagai penulis freelance sangatlah menarik dan menjanjikan sehingga banyak orang yang menginginkannya. Sayangnya, banyak pula dari mereka yang ragu-ragu dan menyerah begitu saja karena tidak tahu bagaimana cara menjadi penulis lepas.

Padahal caranya sangatlah mudah dan berikut ulasan lengkapnya untuk Anda.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah mempersiapkan keterampilan dan modal yang dibutuhkan seperti apa yang sudah kita bahas sebelumnya. Apabila semuanya sudah disiapkan dengan baik, maka Anda bisa memulainya dengan mencari lowongan pekerjaan di internet jika Anda ingin ikut dalam jasa penulis tertentu.

Ketik “lowongan penulis freelance” pada browser maka Anda akan disuguhkan dengan banyak website atau jasa penulis artikel yang menyediakan lowongan pekerjaan sebagai penulis lepas. Pastikan Anda melihat waktu terbit lowongan tersebut karena banyak sumber yang tidak menutup lowongan meskipun sudah berlangsung lama.

Namun, jika Anda ingin mendirikan sendiri jasa penulis lepas, maka bisa memulainya dengan mempersiapkan beberapa contoh tulisan atau membuat blog yang berisikan tulisan berkualitas Anda.

Baru setelah itu, Anda menghubungi beberapa wesbite yang sekiranya membutuhkan penulis dengan mengirimkan CV, contoh tulisan dan menyematkan link blog pribadi.

Jangan berharap jika email Anda langsung dibalas karena pastinya banyak lamaran yang masih ke email tersebut sehingga Anda harus bersabar menunggu sampai dihubungi kembali oleh pihak HRD atau klien. Biasanya, dibutuhkan sekitar satu minggu untuk mendapatkan balasan email jika tidak kemungkinan lamaran Anda tidak diterima.

Mekanisme Pengiriman Artikel

Hal lain yang harus Anda ketahui sebelum menjadi seorang penulis freelance adalah mekanisme pengiriman artikel. Apabila Anda sudah diterima menjadi penulis di suatu jasa atau Anda sudah mendapatkan klien yang hendak order artikel, maka Anda harus tahu bagaimana mekanisme pengiriman artikel dengan baik dan benar.

Jasa atau klien pasti sudah memiliki ketentuan tersendiri mengenai artikel yang harus Anda kerjakan, mulai dari jenis artikel, judul, keyword, bahasa yang digunakan dan lain sebagainya. Ketentuan tersebut bisa dikirim melalui email atau media komunikasi lain, seperti WhatsApp, Telegram, dan lain sebagainya.

Apabila pekerjaan penulis lepas sudah dikirim, maka Anda diharuskan memberikan konfirmasi, apakah bisa mengerjakan artikel tersebut, butuh waktu lebih atau tidak bisa.

Konfirmasi ini penting agar atasan atau klien tidak membatalkan pekerjaan sepihak karena mengira jika Anda tidak menerima pekerjaan atau tidak bisa menyelesaikannya.

Setelah itu, Anda harus memahami ketentuan yang ada dan jangan ragu untuk bertanya apabila ada sesuatu yang tidak diketahui agar nantinya tidak salah dalam menulis. Daripada revisi banyak, lebih baik pastikan terlebih dahulu informasi atau ketentuan tersebut di awal, baru kemudian Anda bisa mengerjakan artikel tersebut.

Jika artikel sudah selesai, jangan lupa untuk melengkapinya sesuai dengan fasilitas penulis artikel yang ditawarkan, seperti gambar, screenshoot cek plagiat atau lainnya.

Setelah semua siap, kirimkan artikel tersebut melalui email atau media komunikasi lain sesuai permintaan. Untuk email, pastikan Anda reply email sebelumnya agar memudahkan pekerjaan editor.

Mekanisme Pembayaran Jasa

Inilah pembahasan yang paling ditunggu-tunggu karena berkaitan dengan bayaran atau penghasilan. Ada beberapa mekanisme pembayaran yang bisa Anda pilih, mulai dari harian, mingguan, bulanan atau setelah suatu proyek selesai dikerjakan. Semua itu dikembalikan pada kesepakatan antara kedua belak pihak agar tidak ada yang dirugikan nantinya.

Saat pertama bekerja sebagai penulis freelance di suatu jasa atau klien, pastikan Anda telah membahas mekanisme pembayaran ini di awal agar tidak menimbulkan kesalahpahaman di akhir.

Tidak ada salahnya Anda bertanya kapan fee atau gaji bisa didapatkan, apakah setiap hari Sabtu, setiap tanggal 1 atau lainnya.

Selain itu, jangan ragu untuk membicarakan tentang berapa fee atau gaji yang akan Anda dapatkan. Setiap jasa memiliki ketentuan tersendiri dalam perhitungan fee, tapi biasanya perhitungan menggunakan per kata, seperti artikel 500 kata, 1000 kata dan seterusnya. Semakin panjang artikel maka fee juga semakin besar.

Apabila Anda sudah cocok dengan besaran fee dan waktu pengirimannya, maka jangan lupa untuk bertanya mekanisme pembayarannya, apakah melalui pulsa, transfer, paypall, atau e-money.

Pastikan pembayaran tersebut memudahkan Anda untuk mengambil dan menggunakan fee, baik sebagai penghasilan pokok atau penghasilan tambahan yang tetap menjanjikan.

Tips Jadi Penulis Freelance Tepercaya

6. Mengenal Apa Itu Penulis Freelance yang Semakin Menjanjikan

Selain pekerjaan yang fleksibel, besaran fee sebagai penulis lepas memang sangat menggiurkan. Tidak heran jika banyak orang yang ingin menjadi seorang penulis, baik untuk pekerjaan utama atau sampingan. Namun, jika Anda sudah yakin ingin menjadi penulis artikel, pastikan untuk melakukan tips penulis lepas ini.

Kredibiltas menjadi poin penting yang harus Anda miliki sebagai seorang penulis agar semakin banyak klien yang menggunakan jasa Anda.

Langkah pertama adalah membuat portofolio yang profesional, misalnya memanfaatkan blog atau pembuatan website gratis dan kemudian mengisinya dengan berbagai tulisan yang berkualitas.

Pastikan Anda posting artikel secara rutin, misalnya seminggu sekali agar klien merasa yakin bahwa Anda memiliki komitmen dan konsistensi yang baik. Selain itu, pastikan tulisan yang Anda posting lolos cek plagiat dan terjamin originalitasnya. Dengan begitu, kredibilitas akan terbangun dengan sendirinya dan orderan akan datang mengalir.

Selain itu, jangan ragu untuk terus mengembangkan keterampilan Anda dalam menulis. Tidak ada salahnya jika Anda membaca tentang bagaimana tips dan trik menulis yang baik, jenis jenis artikel, cara membujuk pembaca melalui tulisan dan lain sebagainya. Dengan begitu, pengalaman Anda akan semakin bertambah.

Menjadi seorang penulis memang sangat menjanjikan, baik untuk pekerjaan utama atau sampingan. Meskipun bersifat freelance, tapi pastikan Anda melakukan pekerjaan dengan baik dan sesuai dateline yang ditentukan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai penulis freelance, Anda bisa mengunjungi artikel.co.id.