Memahami Penjelasan Mengenai Jenis Jenis Caption dan Fungsinya

Berbagai jenis jenis caption berikut penjelasan dan fungsinya akan kami jelaskan secara rinci di sini. Ternyata menulis teks dalam media sosial tersebut tidak sembarangan dan tidak hanya terdiri dari satu jenis. Social media specialist wajib tahu perihal ini.

Dalam artikel ini akan dijelaskan apa saja jenis-jenis dari caption dan seperti apa fungsinya, simak ulasannya berikut.

Baca juga: Caption Bahasa Korea Singkat dan Artinya

Jenis Jenis Caption dan Fungsinya

Dengan memahami berbagai macam captionnya secara tepat maka akan lebih mudah untuk Anda menentukan tulisan pada setiap postingan guna meraih traffic lebih tinggi ke medsos.

1. Teks Identification Bar

Pertama ada identification bar yang menjadi salah satu bagian dari jenis caption untuk berbagai postingan media sosial. Identification bar ini merupakan teks yang menjelaskan siapa saja yang berada dalam foto, tidak menggambarkan peristiwa secara menyeluruh.

Isi penjelasannya hanya menyebutkan siapa saja orang dalam foto dan sedang dimana orang tersebut. Kuncinya satu orang dijadikan tokoh utama, sementara lainnya, baik bangunan, hewan peliharaan, maupun orang lain adalah pelengkap. Sebagai contoh, kami berikan beberapa ilustrasi berikut ini:

  • Selebritis India Rani Mukherjee menghadiri Gala Premiere Film Mohabbatein.
  • Shahrukh Khan berfoto di depan Taj Mahal.
  • Suga BTS bersama Halsey William di konser D-Day Los Angeles.
  • Nadiem Makarim bersama para guru di SD Rokan Hulu Hilir.
  • Anies Baswedan bersama Basuki Tjahaja Purnama.
  • Nagita Slavina bersama Jaehyun TXT.
  • Iman Usman bersama Siwon Choi di depan gedung SM Entertainment Korea Selatan.
  • Jokowi bersama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
  • Sandiaga Uno bersama duta besar Indonesia di Arab Saudi.

Kurang lebih contoh seperti itu, menjelaskan seseorang di sebuah tempat atau bersama orang lainnya. Satu dari jenis ini biasanya digunakan untuk keperluan yang tidak membutuhkan penjelasan lebih lanjut mengenai kegiatan dalam foto.

2. Teks Caption Cutline

Caption cutline adalah sebuah teks yang hampir sama seperti identification bar. Bedanya, pada identification bar tidak dijelaskan kegiatan di foto apa, di caption cutline dijelaskan apa yang dilakukan subjek pada gambar.

Jika identification bar hanya menyebutkan subjek, untuk bagian ini disebutkan subjek sekaligus predikatnya. Sebagai contoh, tulisan yang ditulis sendiri maupun menggunakan jasa penulis artikel tersebut kurang lebih ilustrasinya seperti ini:

  • Nathalie Holscher dalam pembukaan usaha perawatan rambutnya di Kemang.
  • Ernest Prakasa menjadi juri Stand Up Comedy Indonesia 17.
  • Raditya Dika mengaku menang lomba estafet karena Cinta Laura.
  • Livia, kameramen Rans Entertainment sedang bercanda bersama Rayyanza, anak kedua Gigi dan Raffi Ahmad.
  • Rafathar sedang bermain trampolin bersama Fadil Jaidi.
  • Rachel Venya membuat program Teman Baik untuk membagikan makanan kepada anak-anak tidak mampu.
  • Erica Carlina membagi tips untuk anak muda yang baru pertama kali clubbing.
  • Selebgram Oklin Fia dihujat habis-habisan karena video makan es krim tidak wajar.
  • Okintph dan Hassan Alaydrus menunjukkan makanan unik, nasi goreng disiram kuah.
  • Christian Sugiono kebingungan makan cireng, malah pakai garpu.

Cutline menjadi salah satu dari sekian jenis yang ada. Biasanya contoh cutline ini paling sering ditemukan pada berbagai media koran. Baik koran offline maupun online, pada bagian bawah gambar terletak penjelasan subjek dan predikatnya secara singkat.

3. Teks Berbentuk Summary

Summary adalah contoh berikutnya yang memberikan penjelasan lebih rinci terkait gambar. Sebelumnya hanya menyebutkan subjek, kemudian menyebutkan subjek dan predikat, untuk summary ini sudah ke tahap kelengkapan 5W plus 1H.

Untuk lebih jelas, berikut adalah contoh summary yang menjadi satu diantara jenis jenis caption:

  • Jajaran guru di SMAN 1 Lembang melaksanakan upacara pengibaran bendera di Gedung Sate pada 17 Agustus 2022.
  • Warga Air Bangis berdemo di depan Kantor Gubernur Sumatera Barat pada 11 Agustus 2023 menolak Proyek Strategis Nasional kilang minyak di Pantai Air Bangis.
  • Jokowi meresmikan penggunaan jalan tol Pekanbaru – Bangkinang pada 23 Januari 2023 bersama Menteri PUPR Basuki yang akan menjadi jalan tol lintas Sumatera pertama.
  • Nagita Slavina ajak tim Rans Entertainment berbelanja keperluan rumah di Lotte Mart pada Kamis, 10 Agustus 2023.
  • Raffi Ahmad dan Jeje Govinda lakukan podcast untuk klarifikasi perselingkuhan Syahnaz dan Rendy Kjaernett pada Rabu, 9 Agustus 2023.
  • Jerome Polin dan Jessica Jane membuat konten masak bersama di apartemen Jerome daerah Kemang pada 31 Desember 2022.

Isi summary ini lebih lengkap, semua penjelasan berikut waktu dan tempatnya disebutkan secara rinci. Sebagai salah satu jenis dari caption, dengan membaca summary, Anda bisa mendapatkan penggambaran jelas mengenai apa yang terjadi di dalam gambar.

Baca juga: Apa Itu Caption? Ini Pengertian dan Tips Menulisnya di IG

4. Teks Berbentuk Expanded

Expanded adalah contoh berikutnya yang lebih panjang dan lengkap lagi dari summary. Disebut sebagai pengembangan dari summary, expanded tentunya merangkum 5W dan 1 H dalam penjelasannya, selain itu juga ada kutipan dari narasumber atau ahli.

Sebagai informasi dan ilustrasi lebih jelas, berikut adalah yang menjelaskan apa itu caption expanded:

  • Mang Udin, penjual makanan ringan di Fakultas Sastra Universitas Padjadjaran berpulang pada 3 Januari 2021 di Rumah Sakit Al Islam Cileunyi karena komplikasi darah tinggi dan sakit jantung. Selamat jalan, Mang Udin, senyummu abadi di hati anak-anak Sastra Unpad.
  • Teddy Park, produser lagu Korea Selatan sedang mengerjakan kolaborasi lagu Shoong Taeyang feat Lisa Blackpink pada 19 Maret 2023. Banyak Blink dan VIP yang menunggu lagu duet dua idol ternama ini.
  • Mengenang wafatnya sastrawan Indonesia, Sapardi Djoko Damono pada 9 Juni 2019, mahasiswa Sastra UI tabur bunga di danau kampus. Hujan Bulan Juni-mu akan kami kenang selamanya.
  • Seorang kakak di Papua melindungi adiknya ketika dipukul oleh teman sebayanya, keduanya dipeluk bergantian setelah dinasihati. Kasih kakak untuk adik tercinta tidak perlu ditanya.

Itu adalah berbagai contoh dari salah satu jenis jenis caption yang termasuk kategori expanded. Masih ada lagi contoh atau jenis lainnya, meskipun sampai sini sudah detail, tapi ternyata ada lagi yang lain dan harus diketahui, terutama oleh social media specialist.

5. Teks Berupa Quotes

Terakhir ada quotes, untuk yang satu ini sepertinya sudah tidak asing lagi, bahkan sering digunakan untuk diam-diam mengutarakan isi hati. Quotes atau sekumpulan kata bijak dari orang terkenal ternyata juga merupakan salah satu jenis dari caption media sosial.

Selain berupa kumpulan kata, quotes juga dapat berupa kutipan dari apa yang diutarakan orang dalam foto. Teks singkat jenis quotes ini bisa ditemukan banyak di internet, akan lebih mudah untuk memahaminya langsung melalui gambar.

Penggemar grup musik BTS asal Korea Selatan pasti tidak asing dengan beberapa quotes dari para member. Salah satunya quotes tentang kesempurnaan dan mimpi dari Jungkook BTS.

11. Memahami Penjelasan Mengenai Jenis Jenis Caption dan Fungsinya - gambar 11.1

Selain Jungkook BTS, leader BTS, Kim Namjoon atau akrab dikenal dengan nama panggung RM juga memiliki kata-kata yang tidak kalah memotivasi.

11. Memahami Penjelasan Mengenai Jenis Jenis Caption dan Fungsinya - gambar 11.1

Dan masih banyak lagi berbagai caption berisi motivasi dari berbagai tokoh terkenal atau dari anonim. Sekian banyak jenis jenis caption ini dapat menjadikan tampilan media sosial Anda lebih berwarna ditambah pengambilan foto dengan angle terbaik.