Mengenali Contoh Cerita Deskripsi dan Penjelasan Strukturnya

Jika masih bingung bagaimana cara menulis teks cerita deskriptif, Anda bisa mempelajari berbagai contoh cerita deskripsi. Dari berbagai contohnya, bisa diidentifikasi apa saja struktur yang harus ada dalam suatu tulisan ketika mendeskripsikan sesuatu.

Namun sebelum itu, tahukah Anda apa itu definisinya? Sesuai namanya, ini adalah jenis teks yang berfungsi memberikan gambaran atau pemaparan tentang sesuatu. Baik itu suatu objek, keadaan, lokasi, benda, kejadian, dan lain sebagainya.

Tujuan utamanya adalah memberikan kesan sejelas mungkin pada pembaca, seolah-olah mereka tengah melihat, mendengar, bahkan merasakan langsung kejadian tersebut. Jika sudah paham, maka Anda akan tahu bagaimana cara membuat deskripsi cerita yang baik.

Namun agar bisa memahaminya, penting untuk mengetahui apa saja struktur dari suatu tulisan deskriptif, termasuk jika deskripsinya dalam bentuk cerita. Dari situ, Anda bisa menganalisis sendiri bagaimana penjelasan suatu teks berdasarkan contohnya.

Berikut 7 Contoh Cerita Deskripsi dan Penjelasan Strukturnya!

Jadi, apa saja struktur yang harus termua dalam sebuah teks agar deskripsinya lengkap serta bagus? Pada dasarnya ada 4 komponen utama yaitu judul, gambaran umum, serta deskripsi bagian, dan terakhir yaitu kesimpulan.

Bagian judulnya harus menggambarkan isi teks secara singkat. Misal untuk contoh cerita deskripsi tentang pantai, maka judulnya adalah nama pantai tersebut. Kemudian gambaran umum mendeskripsikan objek tulisannya sedetail mungkin.

Pada deskripsi bagian bisa diberi penjelasan lebih rinci lagi berdasarkan penglihatan, pendengaran, dan lain sebagainya. Sementara simpulan/kesan adalah bagian penutup dan tidak selalu ada di sebuah teks. Agar lebih paham, berikut ini adalah beberapa contohnya:

1. Contoh Cerita Deskripsi Lingkungan Rumah

contoh cerita deskripsi

Judulnya adalah “Lingkungan Rumahku”, memberikan gambaran jelas bahwa ceritanya akan fokus pada deskripsi lingkungan rumah penulis. Pada bagian identifikasi atau gambaran utama, bisa dilihat bagaimana penggambaran tentang lokasi tempa tinggal penulisnya.

Yaitu di desa yang jauh dari jalan raya utama serta kebanyakan rumah memiliki halaman luas dengan pohon bersuasana sejuk dan rindang. Bisa diketahui juga bahwa jumlah rumah di lingkungan sekitar sangat terbatas.

Kemudian pada deskripsi bagian bisa diketahui bahwa kondisi rumahnya sanga terawat dengan baik. Selain itu, penulisnya biasa memakai halaman tersebut untuk bermain serta menampung hasil pertanian sebelum dijual kembali ke pedagang.

Kesimpulannya bisa dilihat pada paragraf terakhir, bahwa penulisnya merasa bahagia tinggal di lingkungan tersebut. Alasannya adalah karena semua orang terasa seperti saudara, serta slaing membantu sama lain secara harmonis.

Baca juga: Cara Membuat Deskripsi Cerita: Panduan Menulis yang Benar

2. Contoh Cerita Deskripsi Sekolah

contoh cerita deskripsi

Bisa diketahui dari judulnya yaitu “Sekolahku”, bahwa tulisan tersebut akan mendeskripsikan tentang sebuah sekolah milik penulisnya. Dalam gambaran umumnya, penulis menjelaskan bahwa sekolahnya dibagi menjadi 3 bangunan.

Selain menyebutkan masing-masing dari ketiga jenis bangunan tersebut, penulisnya juga mendeskripsikan per bagian secara lebih rinci. Yaitu meliputi peruntukan masing-masing gedung serta gambaran lokasinya.

Pada bagian penutup sebenarnya tidak terdapat kesan maupun kesimpulan. Namun dari penjelasan secara keseluruhan, pembaca bisa menyimpulkan sendiri bahwa lahan sekolahnya luas, memiliki banyak gedung dengan banyak ruangan yang fungsinya berbeda-beda.

3. Contoh Cerita Deskripsi tentang Kejadian

contoh cerita deskripsi

Teks singkat ini hanya terdiri atas satu paragraf saja dengan judul “Pencurian di Rumah Pak Mansur”. Jadi, dapat diketahui kalau isinya menceritakan tentang kejadian masuknya pencuri ke rumah milik Pak Mansur.

Dalam teks tersebut digambarkan secara umum bahwa pencuriannya terjadi pada malam hari dan pencurinya sempat dipergoki oleh Pak Mansur. Kemudian, penulisnya mendeskripsikan lagi bahwa pencurinya ternyata melawan balik, bahkan hingga Pak Mansur pingsan.

Alasannya dideskripsikan secara lebih lanjut di bagian selanjutnya, yaitu karena Pak Mansur dipukul memakai balok kayu hingga kepalanya merah serta memar. Terakhir, dideskripsikan ciri-ciri dari pelaku pencurian secara rinci.

Yaitu punya tinggi sekitar 160 cm, tidak memiliki rambut (kepalanya gundul), berkulit warna sawo matang, punya tato naga di belakang kepala, serta berjalan pincang. Meski tidak ada kesimpulan jelas, namun pembaca jadi bisa ikut mengidentifikasi ciri-ciri pencurinya.

4. Contoh Cerita Deskripsi Tempat Wisata

contoh cerita deskripsi

Teks berjudul “Tempat Wisata Favoritku” ini mendeskripsikan tentang destinasi liburan kesukaan penulisnya, yaitu pantai. Pada bagian selanjutnya, digambarkan alasannya kenapa, yaitu karena pemandangan pantai sangat indah, khususnya saat matahari tenggelam.

Secara lebih rinci, penulis mendeskripsikan bagian per bagian secara lebih lanjut. Yaitu meliputi warna langit yang lembayung keemasan, deburan ombak, butiran pasir lembut serta hangat, awan yang berubah warna, suara kicauan burung, semilir angin, serta air laut jernih.

Berdasarkan deskripsinya per bagian tersebut, pembaca bisa mengidentifikasi sendiri bagaimana suasana pantainya meski tidak melihat langsung. Pada penutup, diberikan kesan atau simpulan bahwa suasana tersebut adalah alasan kenapa penulisnya menyukai pantai.

Baca juga: Pahami Arti Deskripsi dan Contohnya, Ciri-Ciri, dan Struktur

5. Contoh Cerita Deskripsi Rumah

contoh cerita deskripsi

Contoh berikutnya adalah tentang suatu rumah, dengan judul “Rumah Kecilku”. Dari judulnya saja Anda sudah bisa mengidentifikasi secara umum bahwa rumahnya berukuran kecil. Lalu pada kalimat selanjutnya dijelaskan bahwa letaknya berada dalam gang dengan jalan kecil.

Itu sebabnya, kendaraan sangat sulit untuk lewat depan rumah. Pada bagian f selanjutnya diberikan penjelasan lebih detail lagi. Pada paragraf kedua dituliskan bahwa terdapat sebuah masjid besar beserta kuburan.

Kemudian di paragraf dua mendeskripsikan tentang tampilan fisik rumahnya, yaitu berwarna putih dengan kusen cokelat, serta halaman kecil yang muat untuk sebuah motor. Paragraf ketiga menuliskan bahwa rumah itu terdiri atas 2 lantai dengan 4 jenis ruangan.

Kemudian pada paragraf terakhir ada simpulan beserta kesan bahwa penulis merasa senang tinggal di sana. Alasannya adalah dari atap, penulisnya bisa melihat pemandangan gunung besar serta indahnya matahari terbit.

6. Contoh Cerita Deskripsi Alam Indonesia

contoh cerita deskripsi

Teks deskriptif panjang ini terdiri atas 5 paragraf, dengan judul “Alam Indonesia”. Berdasarkan judul serta paragraf pertamanya, bisa diidentifikasi bahwa teksnya menceritakan tentang keindahan alam di Indonesia yang sangat kaya dari Sabang sampai Merauke.

Itu menjadi alasan mengapa Indonesia sangat banyak dikunjungi wisatawan. Kemudian, paragraf-paragraf selanjutnya mendeskripsikan tentang berbagai poin. Seperti kekayaan flora dan fauna, keindahan pantai, alam bawah laut, hingga kekayaan hutan.

Dari berbagai penjelasan tersebut, penulisnya menyimpulkan bahwa Indonesia adalah negara yang sangat kaya dan indah. Itu sebabnya, masyarakat wajib menjaga serta melestarikan seluruh kekayaan alam tersebut.

7. Contoh Cerita Deskripsi Tari Saman

contoh cerita deskripsi

Contoh terakhir adalah tulisan berjudul “Tari Saman”, mendeskripsikan tentang salah satu tari tradisional dari Indonesia. Pada bagian gambaran umum paragraf pertama, tertulis informasi serta deskripsi umum seputar tari saman, misalnya definisi dan tujuan.

Kemudian pada bagian-bagian selanjutnya, diberikan penjelasan secara lebih detail. Misalnya tentang berapa jumlah penarinya, bahasa lagu, lagu seperti apa yang dinyanyikan, hingga jenis iringan alat musik sera gerakan tariannya.

Penulis juga mendeskripsikan tentang kostum dari para penari. Pada bagian penutup, disimpulkan bahwa seluruh komponen lagu, gerak tarian, hingga kostum tersebu mengandung berbagai makna penting.

Untuk mendapatkan informasi lebih detail, Anda bisa membaca artikel informatif lainnya di blog jasa penulis artikel. Dengan mempelajari berbagai contohnya, maka Anda bisa memahami bagaimana cara penulisan cerita deskriptif yang baik.

Namun jika merasa kesulitan untuk menulis sendiri, percayakan saja kepada jasa penulis handal dari kami. Sebagai gambaran awal, maka 7 contoh cerita deskripsi di atas bisa dimanfaatkan jadi panduan.